Latest News
Diberdayakan oleh Blogger.
Kamis, 23 Juli 2015

Memfitnah Islam Lewat Isu Daging Halal, Politisi Swedia Malah Malu Sendiri




KabarKkuza.blogspot.com, SWEDIA - Agama Islam merupakan salah satu agama yang berkembang dengan cepat di Eropa.

Sudah jadi rahasia umum, sejumlah pihak yang takut bahwa Islam akan semakin mendominasi, melakukan segala cara untuk mendoktrin orang-orang tentang buruknya Islam.

Kasus terbaru datang dari Swedia, ketika anggota dewan dari Partai Demokrat Swedia, Michael Ohman, saat diwawancara wartawan surat kabar lokal, Sala Allehanda.

Ohman menyebut dirinya khawatir ketika kini sekolah-sekolah di Swedia mulai menjual daging bersertifikat halal.

Yang jadi masalah, alasan mengapa Ohman begitu khawatir begitu konyol.

"Anda akan otomatis jadi seorang muslim bila makan daging halal," kata Ohman.

Wartawan yang mewawancarai Ohman pun bingung.


Sang wartawan lalu bertanya ke Ohman :"Apakah maksud anda daging itu ada sihirnya sehingga membuat yang makan langsung jadi seorang muslim?,"

Ohman lalu menjawab lagi : "Oh iya, memang ada (sihirnya). Inilah yang kami khawatirkan. Mereka (orang Islam) menyelinapkan daging halal kemanapun,"

Wawancara ini pun jadi bahan ledekan di media sosial. Sejumlah warga Swedia akhirnya membully Michael Ohman.

Bahkan, kalangan akademisi pun ikut-ikutan mengejek Ohman. Tak terkecuali, Adrian Groglopo, pakar komunikasi politik Swedia.

"Konyol sekali menganggap daging halal adalah jenis sihir dan Anda akan menjadi seorang Muslim jika memakannya. Ini konyol sekali. Tidak ada kata lain untuk itu. Mereka mulai meneror umat Muslim secara politis," kata Groglopo melanjutkan.

Menurut Groglopo, apa yang dikatakan Ohman menandakan bahwa adanya kaum pembenci Islam di Swedia adalah nyata, dan mereka akan melakukan segala cara untuk mencegah orang Swedia memeluk Islam.

Pakar ternak di Swedia, Shivar Magdal, juga menyebut apa yang dikatakan Ohman sebagai hal yang konyol.
Menurut Shivar, semua daging di Swedia, apakah itu bersertifikasi halal ataupun tidak, kandungannya sama saja.

Hanya saja, keduanya berbeda dari metode penyembelihan hewan ternaknya.

Di Swedia, untuk daging yang tidak bersetifikat halal, hewan ternak lebih dulu dipukul sampai tidak sadar, baru dibunuh untuk diambil dagingnya.

Sementara untuk daging halal, hewan ternaknya disembelih dalam kondisi hidup-hidup (sadar).

Setelah wawancara nan menghebohkan ini ramai di media sosial, wartawan yang bersangkutan mengaku tak bisa lagi meminta komentar Ohman.

Ohman juga tak lagi mengomentari reaksi netizen terhadap pernyataannya yang menggelikan.
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Memfitnah Islam Lewat Isu Daging Halal, Politisi Swedia Malah Malu Sendiri Rating: 5 Reviewed By: Restu